Mengatasi Infertilitas
Author: Dr. Eeson Sinthamoney
Publisher: Gerak Budaya
ISBN: 9789670311302
Pages: 206pp
Year: 2019
Price: RM30
Anda sudah menikah selama beberapa bulan, dan Anda berpikir bahwa sekarang Anda sudah hamil, tapi ternyata belum. Anda berdua sebenarnya tidak terlalu khawatir, tapi “kekhawatiran” yang ditunjukkan teman-teman dan keluarga Anda – apalagi mertua – mulai mempengaruhi Anda. Stress itu hanya memperburuk keadaan; hal yang dulu Anda anggap sebagai kebahagiaan sekarang malah tampak seperti tugas yang perlu diselesaikan. Ini akan menjadi tugas baru yang dihantui deadline dan Indikator Kinerja Utama (Key Performance Index / KPI), yang mungkin bisa gagal dan membuat Anda lebih stress.
Seharusnya tidak seperti itu!
Mungkin ada banyak alasan mengapa kehamilan belum juga terjadi. Pasien-pasien kami sering heran ketika kami memberi tahu mereka bahwa manusia sebenarnya adalah spesies yang sangat subfertil. Setengah dari stress Anda sebenarnya terjadi karena Anda tidak mengetahui apa sebenarnya masalahnya. Oleh karena itu, biasanya, bila disediakan dalam bentuk yang ringkas, sederhana dan akurat, informasi dapat membantu pembacanya secara signifikan.
About Author
DR EESON SINTHAMONEY ahli fertilitas di Sunfert International Fertility Centre di Bangsar South, Kuala Lumpur. Beliau juga merupakan konsultan ginekolog di Pantai Hospital Kuala Lumpur di Bangsar, dimana beliau melakukan prosedur-prosedur bedah reproduksi, baik laparoskopi dan histeroskopi, dan juga prosedur-prosedur ginekologi lainnya.